Menu

Mode Gelap

News · 4 Mar 2025 WIB ·

Kunjungan Kedua, TSR Pemko Solok Sambangi Mesjid Baitul Maqdis Kelurahan Kampung Jawa


 Oplus_131072 Perbesar

Oplus_131072

7.topone.id – Tim Safari Ramadhan (TSR) Pemerintah Kota (Pemko) Solok, yang disebut Tim XVII mengunjungi Mesjid Baitul Maqdis Kelurahan Kampung Jawa Kecamatan Tanjung Harapan Kota Solok, Selasa malam (04/03/2025).

Tim XVII tersebut dipimpin oleh Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Kadis Perkim) Hanif, S.Sos, MM dan didampingi oleh Anggota DPRD Kota Solok Rinaldi, SE, Kabag Umum Yulianis, S.Sos, Kepala PT Pos Deni Saputra, Bagian Kesra Desi Hariyani, SE berserta awak media.

Kadis Perkim Kota Solok, sebagai Ketua Tim XVII dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan dari kunjungan TSR 1446 H, ke Mesjid Baitul Maqdis adalah untuk menjalin silaturahmi Pemko Solok dengan warga Kota Solok.

Selain itu, TSR Pemko Solok tentunya juga menampung aspirasi dan juga menyampaikan informasi sekaitan program yang telah, dan sedang dijalankan oleh Pemko Solok.

Dalam kunjungan itu, Kadis Perkim Kota Solok juga menyampaikan apa yang menjadi visi kepala daerah terkait penguatan fondasi tranformasi menuju Solok Kota Madani, dimana terdapat 8 fokus Walikota dan Wakil Walikota (Wawako) Solok, Ramadhani Kirana Putra dan Suryadi Nurdal.

Pertama, memperkuat fondasi transformasi untuk mewujudkan masyarakat Kota Solok yang sehat, cerdas, kraetif, tangguh, religius, berdaya saing. Kedua, memperkuat fondasi transformasi ekonomi guna mewujudkan perekonomian kota yang tangguh maju dan inklusif.

Ketiga, memperkuat fondasi transformasi tatakelola untuk mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas dan berkeadilan. Keempat, menciptakan ketentraman dan ketertiban umum yang kondusif, tangguh, partisipaif dan nyaman.

Kelima, memperkuat ketahanan agama, adat dan pemajuan kebudayaaan sebagai pilar pembentukan karakter dan peradaban. Keenam, menyediakan ruang publik dan ruang kreativitas yang inklusif, adaptif dan maju.

Ketujuh, mewujudkan tata kelola lingkungan dan infrastruktur kota yang berkeadilan, dan berorientasi masa depan, ramah anak, ramah lansia, ramah disabilitas. Kedelapan, menjamin keberlanjutan pembangunan daerah.

Disampaikannya, sesuai Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJPD) tahun 2025-2045 dengan rencana Visi ‘Solok Kota Madani Kota Perdagangan dan jasa yang Sejahtera, Maju dan Berkelanjutan’. Oleh karena itu, tentu Pemerintah Daerah mengajak kita bersama dapat berperan serta merencanakan masa depan kota kita untuk 20 tahun mendatang.

Lebih lanjut Hanif menjelaskan bahwa perencanaan kerja Walikota dan Wawako Solok periode tahun 2025-2030, terdapat setidaknya 17 perencanaan yang dikedepankan, yakni, jaminan BPJS Kesehatan gratis dan dana pendamping kesehatan.

Merintis BPJS sosial ketenaga kerjaan bagi pekerja rentan berisiko, mewujudkan RSUD dengan layanan berbasis digitalisasi melalui layanan ramah, mudah dan profesional, peningkatan kualitas pendidikan dengan peningkatan fasilitas peralatan belajar mengajar berbasis digital di sekolah.

Program tahfizd dan tahsin melalui kurikulum ekstra kulikuler setiap jenjang pendidikan, beasiswa pendidikan tinggi melalui bantuan sosial kepada mahasiswa/mahasiswi dari keluarga kurang mampu.

Kemudian, penataan kawasan pusat kota terpadu dengan merekonstruksi kawasan taman kota yang terhubung dengan pasar, sungai dan pedestrian jalan, fasilitasi pedagang dan pengunjung pasar dengan jaringan internet di kawasan pasar raya untuk bertransasi online agar perdagangan bisa bersaing dengan aplikasi online.

Revilitasi kawasan pasar raya yang rapi, bersih aman dan nyaman bagi semua pedagang dan pengunjung, fasilitasi rumah Ekraf bagi pelaku ekonomi kreatif, milenial dan gen Z serta fasilitasi latihan kerja bagi pemuda-pemudi, kerja sama dengan perguruan tinggi negeri untuk pendirian/ lokal jauh di Kota Solok.

Fasilitas Air PDAM gratis bagi seluruh masjid se-Kota Solok, pelayanan publik yang ramah, santun profesional dan efektif, pengelolaan sampah yang lebih profesional dan efektif, mewujudkan Islamic Center sebagai pusat pendidikan dan kajian islam.

Memfasilitasi Sport Center sebagai wadah peningkatan prestasi dan fasilitasi olah raga masyarakat, serta program dan kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan berdasarkan skala prioritas berdasarkan kemampuan keuangan daerah dan sumber daya lainya.

Sementara itu, Pengurus Mesjid Baitul Maqdis, Adrianus, menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan TSR Pemko Solok ke Mesjid Baitul Maqdis Kelurahan Kampung Jawa tersebut.

Selain itu, pengurus Mesjid Baitul Maqdis juga menyampaikan terima kasih kepada Pemko Solok yang telah membantu mengubah status mesjid, yang sebelumnya berstatus mushalla.

Setelah menerima bantuan mesjid dari TSR Pemko Solok sebesar Rp4 juta secara simbolis, Pengurus Mesjid Baitul Maqdis tersebut juga menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan Pemko Solok melalui TSR yang berkunjung ke Mesjid Baitul Maqdis.

Sebelumnya, TSR Pemko Solok juga mengunjungi Mesjid Al Ihsan Kelurahan Tanjung Paku Kecamatan Tanjung Harapan Kota Solok, Senin malam 3 Maret 2025.

Selanjutnya, Rabu malam (05/03/2025), Tim XVII TSR Pemko Solok juga akan menyambangi Mesjid Istiqomah Kelurahan Tanah Garam, Kecamatan Lubuk Sikarah Kota Solok guna bersilaturahmi dengan warga, serta menampung aspirasi dan menyampaikan informasi sekaitan program yang telah, dan sedang dijalankan oleh Pemko Solok. (Rd)

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemerintah Nagari Koto Gadang Guguek Gelar Safari Ramadhan Perdana di Masjid Baabul Jannah

4 March 2025 - 08:30 WIB

DPC GRIB Jaya Kabupaten Solok Dikukuhkan, Siap Dukung Program Pemerintah dan Kegiatan Sosial

28 February 2025 - 17:45 WIB

DWP Kota Solok Gelar Perpisahan untuk Zul Elfian Umar dan Istri

26 February 2025 - 20:39 WIB

Bekerja Sama dengan Bulog, Dinas Pangan Kota Solok Gelar Operasi Pasar Pangan Jelang Ramadhan 1446 H

26 February 2025 - 19:39 WIB

Anggota DPRD Kabupaten Solok Trio Karno Vivo Apresiasi Wisuda Tahfidz SDN 13 Kapuah Nagari Sumani

25 February 2025 - 21:15 WIB

Bahas Pembangunan Kampung Halaman, Anggota DPRD Kabupaten Solok Hadiri Pertemuan IKKS Jakarta

25 February 2025 - 13:34 WIB

Trending di News