Menu

Mode Gelap

Hukum · 11 Jan 2023 WIB ·

Ketua DPC Demokrat Kabupaten Solok: Lucky Efendi Dipecat


 Ketua DPC Demokrat Kabupaten Solok: Lucky Efendi Dipecat Perbesar

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Solok, Iriadi Datuak Mangguang 

KABUPATEN SOLOK – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Solok, Iriadi Datuak Mangguang menyebutkan bahwa Lucky Efendi sebagai Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Solok sudah dipecat.

Hal itu disampaikannya saat media ini menghubunginya lewat handphone pribadinya, Rabu (11/01/2023).

Kepada media ini, Iriadi Datuak Mangguang mengungkapkan bahwa pemecatan Lucky Efendi sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok, itu dari hasil kesepakatan Rapat Pleno DPC Partai Demokrat pada Selasa (10/01/2023).

Selain itu, dilanjutkan Iriadi Datuak Mangguang, selain pemecatan sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok, Lucky Efendi juga dipecat dari jabatannya di Pengurus Partai Demokrat Kabupaten Solok.

Saat ditanya, apakah pemecatan sampai disitu saja dan Lucky Efendi tetap sebagai Kader Partai Demokrat, Ketua DPC Partai Demokrat menjawab bahwa Lucky Efendi sudah dipecat.

Sebelumnya, Selasa dini hari (10/1/2023), Wakil Ketua DPRD Kabupaten Solok Lucky Efendi ditangkap oleh Satresnarkoba Polres Solok di tengah jalan raya di Jorong Pasa Usang Nagari Cupak, Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok. (Rd)

Artikel ini telah dibaca 271 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Sekda Medison dan Harapan Baru Birokrasi Pemkab Solok yang Bersih dan Berkeadilan

29 April 2025 - 13:32 WIB

Pemkab Solok Hadiri Rakortek Nasional, Tegaskan Komitmen Dukung Program Perumahan untuk MBR

29 April 2025 - 13:13 WIB

Sekda Adalah Otak Pemerintahan Daerah, Tapi Mengapa Pemkab Solok Kerap Kalah di PTUN?

29 April 2025 - 06:36 WIB

Wabup Solok Dorong Optimalisasi PAD dalam Rapat Evaluasi Perdana

22 April 2025 - 16:45 WIB

Peringati Hari Bumi, Wabup Solok Apresiasi Gerakan Sejuta Pohon Matoa oleh Kemenag

22 April 2025 - 07:58 WIB

Wujudkan Infrastruktur Maju, Bupati Solok Genjot Koordinasi dengan BPJN Sumbar

15 April 2025 - 20:11 WIB

Trending di Advertorial