Menu

Mode Gelap

News · 2 May 2024 WIB ·

Hadiri Sua Pemuda di Pekanbaru, Walikota Solok Sebut Generasi Muda Kekuatan Utama


 Hadiri Sua Pemuda di Pekanbaru, Walikota Solok Sebut Generasi Muda Kekuatan Utama Perbesar

7.topone.id – Walikota Solok Zul Elfian Umar membuka acara Sua Pemuda yang berlangsung dari tanggal 1 hingga 2 Mei 2024, sebagai bagian dari rangkaian Rapat Kerja Komisariat Wilayah (Raker Komwil) I Asosiasi Pemerintah Kota (Pemko) Seluruh Indonesia (Apeksi) di RTH Tunjuk Ajar Pekanbaru, Kamis (02/05/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Pj. Walikota Pekanbaru Muflihun, Forkopimda Kota Pekanbaru, Kepala OPD terkait, serta seluruh camat Kota Pekanbaru dan perwakilan delegasi pemuda dari 24 Kota di Wilayah Sumatera.

Walikota Solok, Zul Elfian Umar dalam sambutannya sebagai Wakil Ketua I Komisariat Wilayah (Komwil) I Apeksi, menyatakan bahwa generasi muda adalah kekuatan utama dalam pembangunan dan kemajuan suatu bangsa.

“Tanpa semangat, dedikasi, dan kontribusi dari generasi muda, cita-cita untuk membangun Kota yang lebih baik akan sulit terwujud,” kata Zul Elfian Umar.

Dengan tema, “Pemuda bersua dan bersuara,” Sua Pemuda menyoroti pentingnya peran serta aktif para pemuda dalam setiap aspek kehidupan masyarakat, termasuk dalam proses pengambilan keputusan yang berkaitan dengan pembangunan kota.

“Sikap positif dan kontribusi nyata dari pemuda dalam membangun kota, tidak bisa diabaikan mereka adalah agen perubahan yang membawa energi segar, ide-ide inovatif, dan semangat juang yang tak kenal lelah,” sebutnya.

Zul Elfian Umar juga mengapresiasi semangat para pemuda dalam memelihara, dan memperkaya budaya lokal, serta aktif dalam inisiatif untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat.

“Melalui acara Sua Pemuda ini, saya mengajak seluruh pemuda dan pemudi untuk terus bersatu, bersinergi, dan bersama-sama berkontribusi dalam upaya pembangunan kota. Jadilah agen perubahan yang berani dan tangguh, yang tidak hanya bicara tetapi bertindak nyata untuk kebaikan bersama,” tutupnya. (Rd)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bhayangkara di Hati Rakyat: Sinergi Menjaga Solok dalam Arus Globalisasi

30 June 2025 - 17:05 WIB

Tragedi Keluarga Kepala Jorong di Solok: Meninggal Mendadak, Istri Ditahan, Anak-Anak Pingsan Saat Pemakaman

30 June 2025 - 07:49 WIB

Kekurangan Tenaga Medis, Puskesmas Sirukam Kewalahan Layani Pasien

30 June 2025 - 07:22 WIB

Panas Bumi Kotosani Tanjung Bingkung: Energi Bersih di Tengah Suara Penolakan

29 June 2025 - 05:48 WIB

Pemprov Sumbar Siap Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan, Tunggakan dan Denda Dihapus Total

23 June 2025 - 19:55 WIB

Desa B2SA Jadi Andalan, Kabupaten Solok Dorong Konsumsi Pangan Sehat dan Penurunan Stunting

23 June 2025 - 15:34 WIB

Trending di News